Like facebook kami

Saturday, 6 June 2015

Memanfaatkan printer sebagai usaha

Printer bukanlah barang mahal atau barang langka yang sulit di temui. Mahasiswa, warnet, jasa pengetikan dll pasti menggunakan printer untuk membantu pekerjaan mereka. Bagi pengguna printer, printer hanya mereka gunakan untuk usaha pengetikan/print saja. Jadi kalau tisak aja job pengetikan atau tidak ada yang cetak/print tugas maka printer menganggur begitu saja. Benar bukan?
Hal ini terjadi karena kita tidak mencoba mencari ide-ide yang membuat printer tersebut berguna setiap hari.

Berikut ide akan saya tuliskan beberapa ideku yang juga bisa anda terapkan apada printer anda :

1. CETAK FOTO
Cetak foto di studio harganya cukup mahal. Itupun kalau di kota kita tersedia studio foto, kadang pula studio foto tidak dapat melayani cetak foto dari hp. Lhah inilah kesempatan kita untuk menawarkan jasa cetak foto dari memori hp, flashdisk, atau kalau misal kita punya kamera digital yang lumayan kita juga bisa menawarkan jasa foto langsung cetak setengah jam jadi. Kita bisa membuka usaha ini di rumah atau menyewa toko kecil. Tapi kalau aku lebih suka dirumah karena rumahku terletak ditengah pemukiman warga. Otomatis lebih cepat mendapatkan uang.

2. KERTAS MEWARNAI
Anak Playgrub,TK dan SD sangat suka dengan gambar. Jika kita terletak di dekat sekolahan atau pemukiman yang banyak anak kecilnya maka usaha ini sangat bagus untuk anda coba. Seperti gambar di samping adalah contoh gambar mewarnai yang patut anda coba. Per lembar biasanya 500 rupiah. Tinggal anda cetak 1 lembar kemudian anda fotocopy, Tapi jika anda tidak ingin mengeluarkan uang, bisa anda cetak saja semua dengan printer. Jika kita bisa menjual 50 lembar x 500 rupiah = 25.000
Lumayan kan ^_^

3. AMPLOP LEBARAN, KARTU LEBARAN
Sebentar lagi bulan puasa terus lebaran deh, pasti banyak orang butuh amplop untuk meletakkan uang jajan bagi keponakan mereka. Kita bisa mencetaknya di artpaper atau lebih sederhananya bisa anda cetak di HVS saja. Sudah saya coba dan kuntungannya bukan hanya bisa buat jajan tapi bisa ditabung juga loh.

4. UNDANGAN
Undangan ulang tahun, undangan walimah, atau undangan tahlil bisa juga anda coba. Sudah banyak kok tersedia form undangan di google.

5. FOTOCOPY
mesin fotocopy harganya sangat mahal sedangkan orang-orang hampir setiap hari butuh mencopy data mereka. Anda bisa membeli printer yang ada mesin fotocopinya. Jika di toko fotocopi per lembarnya 100-150 maka anda bisa mematok harga 200-250 per lembar. Mungkin kelihatannya mahal, tapi jika toko fotokopi di kota anda jaraknya jauh maka orang-orang akan lebih memilih datang ke anda, hehe


Sekian ide-ide murni dari saya.  Jika anda ingin mendapatkan ide ide usaha lainnya, ikuti terus artikel blog ku ya,,,, Maih banyak ide-ide kreatif yang belum aku tuliskan. ^_^

Salam sukses

By Klenting Kuning


No comments:

Post a Comment