Like facebook kami

Thursday 28 May 2015

WIRAUSAHA SANGAT MENYENANGKAN

Banyak orang mulai mempertimbangkan pekerjaan yang bisa dikerjakan di rumah. Lulusan SMA ataupun S1 pasti menginginkan menjadi pengusaha sukses tapi tetap dekat dengan keluarga. Beberapa orang sudah yakin kalau wirausaha adalah pekerjaan yang harus mereka coba karena banyak hal menyenangkan di dalam berwirausaha. Apakah itu?

1. Lebih banyak waktu untuk keluarga
Bekerja adalah aktifitas rutin yang tidak bisa ditinggalkan karena merupakan bagian dari kebutuhan manusia. Tapi jika kita terlalu sibuk dengan pekerjaan tanpa sengaja kita lupa dengan keluarga. Perhatian kita lebih banyak tertuju pada pekerjaan kita sedangkan keluarga kita hanya mendapatkan perhatian dari uang kita. Berbeda dengan wirausaha selain dapat dikerjakan di rumah, kita juga dapat memperkerjakan beberapa orang untuk membantu usaha kita sehingga waktu kita lebih banyak untuk keluarga.

2. Lebih santai
Jika kita bekerja di perusahaan maka bukan hanya fisik tetapi juga otak kita di tuntut untuk bekerja keras. Tidak ada waktu santai kecuali bukan jam kerja. Jika kita bersantai dan ketahuan atasan kita maka kita akan mendapatkan teguran tau dipecat dari pekerjaan. Sedangkan jika kita wirausaha, kita dapat menentukan kapan kita dapat bersantai kapan kita harus bekerja keras. Tapi itu juga berpengaruh dalam wirausaha kita jika kita lebih banyak menghabiskan waktu untuk bersantai maka wirausaha kita tidak akan cepat berkembang. hehe

3. Jadi Bos
Semua pasti jadi tau kalau jadi bos itu banyak enaknya daripada tidak. Ada ungkapan "Bos selalu benar" dan itu memang benar. Jika ada kesalahan maka karyawan yang disalahkan. hehe
Lain dengan berwirausaha, Kita adalah bos jadi yang bikin aturan ya kita dan suka-suka kita. Tidak ada orang yang bisa memerintah kita karena kita pemiliknya. 



4. Membuka lowongan kerja
Di tahun 2015 ini persaingan di dunia kerja sangatlah ketat. Meskipun kita lulusan S1, kita masih sulit mendapatkan pekerjaan. Jika mendapatkan pekerjaan pun sistem kontrak. 3 bulan kerja udah bingung cari kerja lagi. hehe
Disinilah peran seorang wirausahawan sangat penting. Sebagai seorang wirausahawan pasti kita membutuhkan bantuan orang lain. Kita pun dapat memperkerjakan beberapa orang. Kita terbantu dengan adanya pegawai, kita juga membantu mereka mendapatkan pekerjaan. Menyenangkan kan jika kita dapat memnbantu orang lain.

5. Penghasilan tidak tetap tapi kita yang menentukan
Mendengat kata "tidak tetap" sepertinya kita di PHP. hehe. Bukan seperti itu, maksudnya tidak tetap adalah jika gaji kita diperusahaan kecil maka tiap bulan gaji kita tetap kecil kecuali kita sudah bertahun-tahun mengabdi. Sedangkan wirausaha kita sendiri yang menentukan gaji kita, kalau kita malas untuk mengembangkan ya penghasilan kita tetap segitu aja tapi jika kita giat maka penghasilan kita dapat melebihi gaji orang kantoran atau bahkan gaji orang pemerintahan. aamiin. hohohoho

6. Banyak tantangan seru
Bekerja dikantor atau buruh pabrik pasti sudah pasti apa yang kita kerjakan. Setiap hari ya itu yang kudu kita kerjakan. Itu membuat kita jenuh karena pekerjaan kita monoton itu-itu aja. Beda dengan wirausaha, banyak hal yang kita pelajari saat kita mengelola usaha kita. Banyak rintangan berbeda dan orang-orang dengan sifat berbeda yang kita temui. Setiap hari kita menemukan atau membuat ide-ide baru untuk usaha kita.

7. Lebih banyak teman
Saat kita berwirausaha pasti  menemukan banyak orang dengan berbagai sifat yang berbeda. Kita dapat berbagi ide atau menjalin silahturahmi dengan banyak orang. Karena setiap hari kita tidak akan bertemu dengan orang yang sama. 

Terima kasih atas kunjungan anda. Jangan lupa sertakan komentar anda ya ^_^
See you next time..

By klenting kuning


No comments:

Post a Comment